Selasa, 21 Oktober 2014

Juara 1 putra MAPSI tingkat Kabupaten Tegal bidang Kewirausahaan



Penyerahan Piala Juara 1 putra MAPSI tk. Kabupaten Tegal bidang Kewirausahaan 2014
Selasa (21/10) di Ruang SDN Slawi Kulon 03 (SD Putri) - Tegal (Foto : Agung Kurniawan)

Slawi - poting kali ini penulis menginformasikan tentang Lomba MAPSI ke-17 tingkat Kabupaten Tegal yang dilaksanakan pada hari selasa, 21 oktober 2014 di SD Negeri Slawi Kulon 03 atau sering di kenal dengan nama SD PUTRI yang berlokasi di dekat Rumah Dinas Bupati Tegal. Lomba dilaksanakan pada pukul 09.00 sampe pukul 12.00 WIB ini berjalan dengan meriah dan lancar. Lomba yang diselenggaran tiap tahun, kali ini di menangkan oleh SD Negeri Selapura 01 Kecamatan Dukuhwaru pada bidang Kewirausahaan dengan gelar Juara 1 putra, yaitu sdr. Dimas Bayu Pratama. Kami awalnya pesimis untuk mendapatkan juara karena pengumuman juara yang di dahului oleh Putri tidak mendapat Juara, Namun kami merasa kaget dan gembira ternyata dari pengumaman putra yang diselesi cukup alot ini akhirnya di menangkan oleh SD kami dari hasil pengamatan Para Juri yang dilakukan dari Awal pembuatan sampe jadi dan hasil yang diperoleh. Terimakasih kepada para pembina yaitu Siti Aji Murtini, S.Pd.SD sebagai pembina pembuatan Wedang Jahe Secang, Masturoh, S.Pd.SD , Atik Widiatuti sebagai pembina pembuatan Pisang goreng coklat keju dan terimakasih juga kepada Agung Kurniawan sebagai pembina pembuatan Boneka Souvenir Unik Cangkang Telur + Lampu disko.
Namun kita tidak berbangga diri karena masih banyak yang harus di benahi untuk dapat sukses maju ke tingkat selanjutnya di bulan November 2014 nanti, untuk itu mohon dukungannya kepada semua pihak.. Terimakasih


Foto Juara 1 dan Pembina 
Dimas Bayu Pratama (kiri) dan Agung Kurniawan (kanan)







Foto bersama para juri (Foto: Agung Kurniawan)








Foto Juara 1 putra bersama para Pembina MAPSI
Agung Kurniawan, Siti Aji Murtini, S.Pd.SD, Masturoh, S.Pd.SD









Juara Tergiat 1 Putra dan Tergiat 2 Putri Jambore Ranting Dukuhwaru 2014


Juara tergiat 1 putra (kiri) dan tergiat 2 putri (kanan) Jamran Dukuhwaru 2014
Minggu (19/10) di Lapangan Dukuhwaru - Tegal (Foto : Agung Kurniawan)



Selama 3 hari Pada tanggal 17 - 19 oktober telah di adakan Jamran Dukuhwaru tahun 2014, acara tersebut berlangsung meriah tanpa halangan suatu apapun dan SDN Selapura 01 telah mengantongi Tergiat 1 untuk Putra dan Tergiat 2 untuk putri. Terima kasih kepada para pembina Putra Kak Muflikhun, Kak Tarjono, Kak Agung Kurniawan dan Pembina Putri Kak Masturoh, Kak Siti Aji Murtini, Kak Atik Widiastuti yang telah berusaha keras membina adik-adik Penggalang.. Walaupun Juara ini bukan pertama kali bagi kami, namun kami bangga selama generasi ke generasi tidak kendor untuk mendapat Prestasi. Salam Pramuka !!!










Rabu, 01 Mei 2013

Memperingati Hari Kartini

(Kelas VI Tahun Pelajaran 2012/2013 : Agung Kurniawan)


Memperingati Hari Kartini

Minggu, 31 Maret 2013

Juara 3 Pesta Siaga Tingkat Korwil Pekalongan Th 2013



 Penyerahan Piala kepada perwakilan barung SDN Selapura 01
Minggu (31/3) di halaman PemDa Kabupaten Tegal (Foto: Agung Kurniawan)

Dengan mengucap syukur Alhamdulillah SD Negeri Selapura 01 meraih juara walaupun belum mendapat juara 1 namun kami cukup senang karena tetap akan maju dan dipertandingankan nanti ke Tingkat Provinsi di semarang nanti tanggal 13 dan 14 April 2013.



 Foto Bersama pembina, perwakilan barung putri, dan juri

 





 Pembukaan Bupati Kabupaten Tegal : Hery Soelistiawan 
Minggu (31/3) (Foto : Agung Kurniawan)


 Pinrung Putri SDN Selapura 01 : Tantia Febriyanti

 Foto Bersama Barung Putri dan Pembina



Bersama dengan ini tentunya kami akan melakukan evaluasi kembali guna meningkatkan Kualifikasi kami nanti di ajang tingkat Provinsi mendatang. Dari semua nilai yang kami dapatkan, pada Seni dan Budaya nilai kami masih rendah, untuk itu kami butuh dukungan semua pihak agar memajukan dan membantu kami untuk meningkatkan Seni dan Budaya, terutama di SD Negeri Selapura 01.

Minggu, 10 Maret 2013

Juara Tergiat 1 Putri Tingkat KwarCab 2013



Dengan mengucap rasa syukur, Alhamdulillah SD Negeri Selapura 01 meraih juara tergiat 1 untuk barung putri di tingkat Kwarcab Kabupaten Tegal 2013.

 Penyerahan piala juara tergiat 1 barung putri Kontingen 11.28.10 Kwarran Dukuhwaru
Minggu ( 10/3 ) yang di wakili oleh SDN Selapura 01 (Foto: Agung Kurniawan)


Foto bersama Pembina pendamping (Kiri), Ketua Kwarran (Tengah), dan Kontingen (Kanan)


SD Negeri Selapura 01 meraih juara tergiat 1 tingkat kwarcab untuk kontingen Dukuhwaru, sedangkan juara tergiat 1 putra di raih oleh Kontingen Bumijawa  dengan rekap sebagai berikut :
Putra
Juara Tergiat 1 : Kwarran Bumijawa
Juara Tergiat 2 : Kwarran Slawi
Juara Tergiat 3 : Kwarran Suradadi


Putri
Juara Tergiat 1 : Kwarran Dukuhwaru
Juara Tergiat 2 : Kwarran Talang
Juara Tergiat 3 : Kwarran Margasari

Dengan demikian Kwarran Bumijawa dan Kwarran Dukuhwaru akan maju ke tingkat Binwil yang akan dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Tegal.





Senin, 04 Maret 2013

PELEPASAN PEMENANG PESTA SIAGA, POPDA DAN SENI KE TINGKAT KABUPATEN


 Pelepasan disampaikan oleh Camat Dukuhwaru Dra Noora Alina Agustini
Jumat (1/3). (Foto: Agung Kurniawan)


Peserta pelepasan yang didampingi pembina dan kepala sekolah masing-masing.
Jumat (1/3) (Foto: Agung Kurniawan)


Dukuhwaru - SDN Selapura 01sebagai pemegang juara 1 (Pa/Pi) Pesta Siaga 2013 Tingkat Kwarran diundang oleh Dinas Dikpora dan Kecamatan untuk melaksanakan acara pelepasan sebagai perwakilan Kwarran Dukuhwaru untuk maju menuju tingkat Kabupaten Tegal. Acara pelepasan ini tidak hanya untuk perwakilan Pesta Siaga namun juga pelepasan perwakilan peserta Popda dan seni menuju tingkat Kabupaten Tegal. Disamping Pesta Siaga, SDN Selapura 01 sendiri mewakilkan pencak silat untuk maju ke Kabupaten. 

Selanjutnya kami siap untuk menuju tingkat Kabupaten, Kami berharap agar di Tingkat Kabupaten bisa meraih juara, namun semua tak lepas dari dukungan semua pihak serta perjuangan dan do'a.



Link Terkait Kabupaten Tegal Tuan Rumah Pesta Siaga Tingkat Korwil Pekalongan